Hm.. Lewat di sebuah sekolah dasar negeri di sekitar kampus. Suasana sekolah masih libur, hanya ada beberapa anak - anak yang sedang kumpul di situ. Entah apa yang mereka bicarakan. Anak kecil jaman sekarang, omongan pacaran udah jadi obrolan mereka. Sambil ngomongin hal itu mereka memainkan HP keren mereka. Ada yang pakai BB, ada juga yang cuma nokia seri E.
Nggak beda jauh ceritanya dengan sejumlah anak SMP yang suka main ke warnet tempat saya nyari duit. Walaupun obrolan mereka juga masih tentang pacar. Jarang banget yang ngobrolin tentang pelajaran. Dengan berbagai nama Facebook yang aneh. Dengan ke-alay-an mereka membuat nama jadi-jadian. Status galau galauan. Yah jaman sekarang, nggak galau = nggak gaul, gitu mungkin ya. Apa lagi? ya.. apa aja boleh, niru salah satu percakapan anak-anak itu.
Ada lagi ababil yang pasang status menghina orang tuanya. Mengeluarkan kata-kata kasar karena tidak lulus. Menyindir pacarnya. Ngobrolin tentang HP temennya, dan lain-lain. Yah,, pesan saya buat mereka, dengerin aja ya lagu ini.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Saran dan kritiknya sangat diharapkan